Jenis-Jenis Pada RAM dan Penjelasannya
Jenis-Jenis Pada RAM dan Penjelasannya
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai jenis-jenis dari sebuah RAM untuk pengertian serta fungsi dari sebuah Ram itu sudah saya bahas di artikel lainnya. Jika kalian belum mengerti apa itu RAM atau belum membaca artikel saya tentang pengertian RAM, kalian bisa klik link artikel saya dibawah ini.
Baca Juga : Penjelasan Tentang RAM Beserta Fungsi-Fungsinya
Tanpa berlama-lama lagi. Berikut ini adalah jenis-jenis Ram.
Jenis-Jenis RAM
DRAM
Pertama akan kita bahas adalah DRAM atau Dynamic Random Access Memory. Jenis RAM ini merupakan memori semikonduktor yang memerlukan kapasitor sebagai tumpuan untuk menyegarkan data yang ada di dalamnya. Dengan menggunakan satu transistor dan kapasitor per bit dalam strukturnya, hal ini membuat RAM ini memiliki kepadatan yang cukup tinggi, daerah frekuensi kerja yang bervariasi antara 4,7 mhz hingga 40 Mega hertz.
SDRAM
Kemudian yang kedua adalah SDRAM atau Syncronous Dynamic Random Access Memory. SDRAM menjadi Ram yang memiliki kecepatan cukup tinggi dibandingkan dengan jenis-jenis RAM yang lainnya yakni kecepatannya sampai dengan 100 sampai dengan 133 mhz. RAM ini banyak digunakan pada tahun 1996 hingga tahun 2003 dan merupakan jenis RAM yang memiliki 164 pin saluran transfer data jenis.
RDRAM
RAM selanjutnya yang akan kita bahas adalah RDRAM atau Rambus Dynamic Random Access Memory. RAM ini pada awalnya dikembangkan untuk komputer dengan prosesor Pentium 4 atau untuk keperluan perangkat gaming. Slot memori untuk RDRAM adalah 184 PIN.
SRAM
Selanjutnya Static Random Access Memory(SRAM). Jenis RAM komputer ini terbuat dari semacam semikonduktor yang tidak memerlukan kapasitor dan tidak memerlukan penyegaran secara berkala sehingga kinerja bisa lebih cepat. Hal ini disebabkan komponen ini hanya menggunakan transistor tanpa menggunakan kapasitor. SRAM didesain menggunakan desain Cluster enam transistor untuk menyimpan setiap bit informasi. Sayangnya SRAM memiliki kekurangan yakni biaya produksinya yang sangat mahal.
EDORAM
Selanjutnya pramel akan kita bahas adalah Extended Data Out Random Access Memory. RAM ini dikembangkan pada tahun 1995 dan memiliki kemampuan yang lebih cepat dalam membaca dan mentransfer data dibandingkan dengan jenis-jenis RAM yang lainnya.
FPMDRAM
Selanjutnya Ram yang akan kita bahas adalah FPM DRAM atau First Page Mode DRAM. Jenis RAM ini merupakan bentuk asli atau bentuk awal dari DRAM. Laju transfer maksimum untuk chace L2 mendekati 176 MB persegi. FPM bekerja pada rentang frekuensi 16 Mhz hingga 66 mhz dengan akses waktu hingga 50mm.
Nah itu adalah jenis-jenis dari sebuah RAM Sebenarnya masih ada banyak lagi mengenai RAM. Namun sekalian sudah memahami dari beberapa RAM yang sudah kita bahas. Demikian materi untuk hari ini semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Jenis-Jenis Pada RAM dan Penjelasannya"